Detail Berita

Apel Pagi di Lingkungan Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Malang

Pelaksanaan apel pagi dilaksanakan oleh seluruh pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Malang Senin (07/11). Kegiatan ini merupakan kewajiban bagi setiap pegawai, selain untuk mendapatkan arahan pembinaan pimpinan, apel pagi juga bertujuan untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap ASN dilingkungan Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Malang.

Petugas apel pagi kali ini yang bertindak sebagai pembina adalah Ibu Rosyta Dewi, S.H.,M.AP selaku Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Malang. Dalam arahannya, beliau mengingatkan agar Pegawai menghindari absen saat apel pagi mengingat apel pagi adalah kewajiban bagi setiap ASN. Selain itu, beliau juga mengingatkan seluruh pegawai agar segera menyelesaikan laporan kegiatan/SPJ baik saat kegiatan masih berlangsung maupun sudah selesai dilaksanakan agar apabila sewaktu-waktu laporan tersebut diminta, Dinas Pendidikan sudah siap menyerahkan ke pihak yang membutuhkan.

Berita Lain